Himbauan bagi WNI terkait Gempa Bumi di Meksiko
message 1 screen_share 1356

Pada tanggal 19 September 2017 sekitar pukul 13.15 malam waktu setempat, telah terjadi gempa bumi berkekuatan 7.1 Skala Richter di Meksiko. Titik pusat gempa berada di Tenggara kota Axochiapan, Negara Bagian Morelos, yang terletak di perbatasan antara negara bagian Morelos dengan Puebla, atau sekitar 120 km dari Mexico City. Gempa berdampak pada lima negara bagian yaitu Estado de México, Morelos, Puebla, Guerrero, dan juga Mexico City.

Gempa telah mengakibatkan 44 bangunan di Mexico City termasuk bangunan sekolah dan jembatan penghubung  antara Mexico City dan Acapulco rubuh. Selain itu fasilitas publik seperti bandara, dan jembatan penyeberangan dilaporkan mengalami kerusakan signifikan, namun masih dalam kondisi yang baik.

Gempa telah mengakibatkan 138 orang meninggal dunia, namun jumlah korban diperkirakan akan bertambah. Sampai saat ini, tidak ada WNI yang menjadi korban dalam gempa tersebut.

Pemerintah setempat telah menyatakan keadaan darurat nasional. Saat ini KBRI Mexico City dibuka sebagai tempat penampungan (shelter) dan dapur umum bagi WNI yang memerlukan tempat penampungan sementara.

Kami mengimbau kepada seluruh WNI di Meksiko dan sekitarnya untuk senantiasa meningkatkan kewaspadaan dan mengikuti seluruh arahan pemerintah setempat. Kami juga mengimbau agar WNI tidak bepergian ke tempat-tempat terdampak. Apabila anda dalam keadaan darurat, silahkan menghubungi nomor hotline KBRI Meksiko City: +52 55 6298 5506 dan Landline 55 5280 6363.

(Sumber gambar: www.legaleraindonesia.com)

Share on :


yudhi tio

semoga WNI kita aman