Himbauan bagi WNI terkait Badai Irma di Beberapa Wilayah Perancis
message 3 screen_share 935

Badai Irma telah menerpa beberapa wilayah di Perancis pada tanggal 6 September 2017. Pemerintah Perancis telah mengumumkan bahwa sampai dengan 10 September 2017, Badai Irma telah menyebabkan 12 korban meninggal, 125 korban luka-luka dan 7 orang hilang. Sampai saat ini, tidak ada WNI yang menjadi korban dalam badai tersebut.

Selain korban jiwa, badai ini telah menyebabkan hingga 95 persen wilayah dari dua pulau kecil Saint Martin dan Saint Barthelemy mengalami rusak parah dan 60 persen wilayah tersebut tidak dapat dihuni sementara waktu. Seluruh jaringan listrik, air dan telepon terputus dan rusak berat, rumah sakit, pelabuhan, bandara mengalami kerusakan signifikan dan menyulitkan upaya evakuasi.

Pemerintah Perancis telah membentuk unit krisis dan mengirim tenaga bantuan ke wilayah dimaksud yang berfokus pada penyelamatan korban, pemberian bantuan logistik dan perbaikan fasilitas umum dan vital.

Kami menghimbau kepada seluruh WNI di Paris dan sekitarnya untuk senantiasa meningkatkan kewaspadaan, mengutamakan keselamatan dan mengikuti himbauan otoritas setempat.

Apabila anda berada dalam kondisi darurat, silahkan hubungi nomor hotline KBRI Paris di +33 (0) 621122109 atau Direktorat Perlindungan WNI dan BHI Kementerian Luar Negeri di +6281290070027

(Sumber gambar: internasional.metrotvnews.com)

Share on :


Dimas Praditya

semoga tdk ada wni yg jd korban


yudhi tio

semoga WNI kita aman


yudhi tio

semoga WNI kita aman